Yogyakarta (Januari-2020) – Kesan selama menjadi mahasiswa saya sangat senang bisa diajar oleh dosen-dosen yang sangat berkompeten, dan para praktisi dari beberapa lembaga kesehatan. Banyak kondisi naik dan turun selama menjadi mahasiswa terutama saat mengerjakan tugas akhir yang sempat terseok. Namun bagi saya itu malah menjadi suatu hal yang akhirnya saya bisa belajar lebih banyak tentang manajemen asuransi kesehatan. Sebagai mahasiswa minat Kebijakan Pembiayaan dan Manajemen Asuransi Kesehatan (KPMAK) 2017, saya senang bisa bertemu dengan teman-teman yang bisa kompak, saling mendukung, dan saling membantu baik selama masa perkuliahan sampai dengan tugas akhir. Selebihnya saya sangat bangga bisa menjadi lulusan dan bagian dari keluarga besar KPMAK IKM, UGM. (Ika Widyastuti)
Arsip: